Hati-Hati Ladies! Stres Bikin Kulit Kusam dan Cepat Menua

Selasa 23-09-2025,23:00 WIB
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Editor : Marieska Harya Virdhani

KALTARA, DISWAY.ID - Kesehatan kulit ternyata tidak hanya dipengaruhi oleh faktor luar seperti sinar matahari dan polusi, tetapi juga kondisi psikologis seseorang.

Hal ini disampaikan oleh dr. Widya Khairunnisa Sarkowi, MSc, dosen Fakultas Kedokteran (FK) IPB University, saat menyoroti hasil berbagai studi terbaru mengenai hubungan stres dengan kesehatan kulit.

Menurut dr. Widya, penelitian terhadap wanita usia 18–34 tahun menunjukkan bahwa 43,5 persen wanita muda yang mengalami stres memiliki permasalahan kulit kusam.

BACA JUGA:Benarkah Pemanis Stevia Aman untuk Gula Darah? Ahli Ungkap Fakta Menarik

Kondisi ini terjadi karena saat stres, tubuh melepaskan hormon kortisol yang dapat memicu peradangan, menurunkan aliran darah ke kulit, merusak lapisan pelindung kulit (skin barrier), meningkatkan pembentukan pigmen kulit, dan merangsang produksi minyak berlebih.

“Dampaknya, kulit menjadi kusam, kering, hingga rentan berjerawat. Kortisol juga mempercepat kerusakan kolagen sehingga kulit lebih cepat keriput dan menua,” jelas dr. Widya.

Tak berhenti di situ, hormon kortisol juga bisa memicu radikal bebas dan kerusakan DNA sel kulit.

Kondisi ini semakin memperburuk tampilan kulit dan mempercepat tanda-tanda penuaan.

BACA JUGA:Apa Bedanya Ikan Salem dan Kembung? Ahli Ungkap Fakta Menarik

Lebih lanjut, dr. Widya menekankan bahwa kesehatan kulit merupakan hasil interaksi faktor dalam dan luar tubuh.

Sinar UV, misalnya, menjadi penyebab utama penuaan dini yang ditandai dengan munculnya flek, kulit kendur, dan keriput.

Sementara itu, polusi dan asap rokok dapat meningkatkan radikal bebas yang memicu pigmentasi dan tampakan kulit yang kusam.

“Jika stres batin bertemu dengan paparan sinar matahari dan polusi, efeknya bisa saling memperburuk. Kulit akan tampak jauh lebih kusam dan tanda-tanda penuaan muncul lebih cepat,” terangnya.

BACA JUGA:Ahli Jelaskan Fenomena Blood Moon, saat Bulan Berwarna Merah Jingga

Stres jangka panjang disebutnya sebagai kondisi yang perlu diwaspadai.

Kategori :