Prediksi El Clasico Barcelona vs Real Madrid: Misi Balas Dendam dan Gelar!

Prediksi pertandingan El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid dalam laga lanjutan La Liga di Estadi Olímpic Lluis Companys.--
JAKARTA, Disway.id - Prediksi pertandingan El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid dalam laga lanjutan La Liga di Estadi Olímpic Lluis Companys, pada Minggu, 11 Mei 2025, pukul 21.15 WIB.
Akhir pekan ini, panggung megah El Clasico kembali digelar, dan kali ini Estadi Olímpic Lluis Companys menjadi saksi pertempuran dua raksasa sepak bola Spanyol.
Barcelona yang memimpin klasemen La Liga akan menjamu rival abadi mereka, Real Madrid, dalam laga krusial yang dapat menentukan arah perebutan gelar musim ini.
Barcelona Ingin Pulihkan Luka Eropa dengan Gelar Domestik
Meski tersingkir dramatis dari semifinal Liga Champions setelah kalah agregat 6-7 dari Inter Milan, Barcelona asuhan Hansi Flick tetap memiliki peluang besar untuk mengakhiri musim dengan gemilang.
Dengan trofi Piala Super Spanyol dan Copa del Rey sudah di tangan, gelar La Liga akan menjadi penutup manis musim ini.
Saat ini, Blaugrana unggul empat poin dari Real Madrid dan telah mencatatkan empat kemenangan beruntun di liga, termasuk kemenangan 2-1 atas Real Valladolid pekan lalu.
Dalam tiga laga tersisa setelah El Clasico, menghadapi Espanyol, Villarreal, dan Athletic Bilbao, bahkan hasil imbang pun bisa cukup untuk menjaga jarak aman. Namun, kekalahan akan membuka peluang besar bagi Madrid.
Real Madrid Wajib Menang atau Lupakan Trofi
Los Blancos datang dengan tekanan tinggi. Kemenangan menjadi harga mati jika mereka ingin tetap bersaing di jalur juara.
Kekalahan di perempat final Liga Champions dari Arsenal dan kegagalan di final Copa del Rey melawan Barcelona membuat trofi La Liga menjadi satu-satunya harapan tersisa.
Tim asuhan Carlo Ancelotti, yang kabarnya akan hengkang akhir musim dan digantikan oleh pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, memiliki waktu lebih panjang untuk mempersiapkan laga ini, tanpa pertandingan tengah pekan.
Terakhir, mereka menang 3-2 atas Celta Vigo, dan mencatat empat kemenangan beruntun di La Liga, dengan tiga kali clean sheet.
Kabar Tim: Balde dan Lewandowski Kembali, Madrid Krisis Bek
Barcelona mendapatkan kabar baik dengan kembalinya Alejandro Balde dan Robert Lewandowski dari cedera, sementara Ter Stegen juga siap bermain kembali di bawah mistar, meski Flick harus memilih antara kiper Jerman itu dan Wojciech Szczesny yang tampil impresif sejak bergabung. Namun, Jules Kounde dan Marc Bernal dipastikan absen.
Sementara itu, Madrid sedang diterpa badai cedera. Enam pemain inti termasuk Rudiger, Mendy, Alaba, Carvajal, Militao, dan Camavinga dipastikan absen. Arda Guler kemungkinan akan kembali jadi starter setelah tampil apik kontra Celta. Rodrygo kembali dari sakit, namun posisinya bisa tergeser.
Duel Bintang: Mbappe Ingin Cetak Kemenangan Perdana atas Barca
Kylian Mbappe, yang belum pernah menang melawan Barcelona sejak bergabung dengan Real Madrid, akan berduet bersama Vinicius Junior di lini depan. Dengan Jude Bellingham didorong lebih maju, Madrid akan mencoba mengeksploitasi celah di pertahanan tuan rumah.
Prediksi Susunan Pemain
- Barcelona (4-2-3-1):
- Ter Stegen; E Garcia, Cubarsi, Martinez, Balde; Pedri, De Jong; Lamine Yamal, Dani Olmo, Raphinha; Lewandowski
- Real Madrid (4-2-3-1):
- Courtois; Valverde, Asencio, Tchouameni, Fran Garcia; Ceballos, Modric; Guler, Bellingham, Vinicius; Mbappe
Sumber: